JAKARTA, Cobisnis.com – Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-27, Bank Mandiri resmi menggelar Livin’ Fest Bandung 2025 di Trans Studio Mall Bandung. Ajang ini menjadi bukti nyata komitmen Bank Mandiri dalam memperkuat sinergi lintas sektor—mulai dari perbankan, UMKM, hingga industri kreatif—untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan.
Diselenggarakan pada 23–26 Oktober 2025, Livin’ Fest Bandung menghadirkan lebih dari 150 tenant dari berbagai bidang, seperti kuliner, fesyen, kriya, kecantikan, otomotif, properti, dan gaya hidup. Tak hanya di Bandung, festival ini juga digelar secara bergilir di delapan kota besar lainnya: Medan, Palembang, Surabaya, Denpasar, Makassar, Balikpapan, Semarang, dan Jayapura.
Regional CEO Bank Mandiri Region VI/Jawa Barat, Nila Mayta Dwi Rihandjani, menjelaskan bahwa Livin’ Fest menjadi wadah kolaborasi bagi pelaku usaha lokal untuk memperluas akses pasar, membuka peluang kerja baru, serta memperkuat inklusi keuangan di berbagai daerah.
“Livin’ Fest bukan sekadar festival, tapi ruang kolaborasi antara UMKM, pelaku kreatif, dan mitra bisnis nasional dalam satu ekosistem ekonomi yang saling menguatkan. Di usia ke-27 tahun ini, kami ingin menghadirkan pertumbuhan ekonomi yang merata dan membuka lebih banyak kesempatan bagi masyarakat,” ujar Nila dalam sambutannya di Trans Studio Mall Bandung, Kamis (23/10).
Melalui penyelenggaraan Livin’ Fest, Bank Mandiri menegaskan perannya sebagai mitra strategis pemerintah dalam mendorong pemerataan ekonomi melalui pembiayaan produktif, inovasi digital, dan pemberdayaan sektor riil. Bank Mandiri juga berkomitmen memperluas transformasi layanan finansial digital agar pelaku usaha semakin mudah mengakses solusi keuangan di seluruh wilayah Indonesia.
Selain menghadirkan beragam produk unggulan, Livin’ Fest Bandung 2025 juga menyajikan hiburan yang menggabungkan unsur musik, olahraga, dan gaya hidup modern. Pengunjung dapat menikmati penampilan musisi nasional dan lokal seperti Padi Reborn, Vierratale, Batas Senja, White Chorus, hingga Bungsu Bandung x Ade Astrid. Kegiatan olahraga seperti Fun Run 2,7K dan 5K turut memeriahkan acara ini.
Sebagai bagian dari perayaan, Bank Mandiri juga meluncurkan program promosi khusus bertajuk “HUT Mandiri Semua Hepi.” Melalui program Mandiri KPR, nasabah dapat menikmati suku bunga mulai dari 1,27 persen fixed satu tahun, cashback hingga Rp2,7 juta, biaya provisi 0,27 persen, dan biaya administrasi Rp27 ribu.
Sementara untuk program Mandiri Auto, nasabah bisa mendapatkan suku bunga 1,27 persen fixed satu tahun dengan cashback hingga Rp2,7 juta. Program ini menggandeng berbagai merek otomotif ternama seperti BMW, Chery, Mitsubishi, Honda, Suzuki, Mercedes-Benz, BYD, Toyota, Hyundai, Daihatsu, Yamaha, hingga Harley Davidson. Nasabah juga berpeluang mendapat cashback tambahan hingga Rp2,7 juta untuk transaksi menggunakan Mandiri Kartu Kredit.
Untuk memperkaya pengalaman pengunjung, Bank Mandiri turut berkolaborasi dengan sejumlah mitra strategis seperti Antara Suara, 20Fit, KUY Media Group, Trademark Market, OMO Market, Energy of Indonesia, dan Inacraft. Melalui kerja sama ini, Bank Mandiri menghadirkan berbagai aktivitas tematik serta promo eksklusif menggunakan Kartu Kredit, Debit, dan QRIS Livin’ by Mandiri.
Menurut Nila, Livin’ Fest Bandung 2025 menjadi momen penting bagi Bank Mandiri dalam perjalanan 27 tahunnya untuk terus menghadirkan inovasi dan memperkuat sinergi dalam semangat “Majukan Negeri.”
“Kami ingin terus menghadirkan solusi keuangan yang adaptif dengan gaya hidup masyarakat modern, sekaligus mendukung pelaku usaha agar bisa tumbuh bersama melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan,” tutup Nila.
Informasi selengkapnya mengenai Livin’ Fest 2025 dapat diakses melalui bmri.id/livinfest.